;">
TERIMAKASIH ATAS KUNJUNGANNYA

Jumat, 23 Desember 2016

Filsafat Ilmu



a.       Pengertian filsafat
Harun Nasution mengatakan bahwa kata filsafat berasal dari bahasa Arab falsafa dan wazan (timbangan) fa’lala, fa’lalah dan fi’lal. Dengan demikian menurut Harun Nasution dalam buku ini, kata benda dari falsafa seharusnya falsafah dan filsaf. Menurutnya dalam bahasa Indonesia banyak terpakai kata filsafat, padahal bukan berasal dari bahsa Arab falsafah dan bukan dari kata Inggris philosophy. Harun Nasution mempertanyakan apakah kata fil berasal dari kata bahasa inggris dan safah bersal dari bahasa Arab, sehingga terjadilah gabungan antar keduanya, yang kemudian menimbulkan kata filsafat?.
Harun Nasution berpendapat bahwa kata filsafat bersal dari bahasa Arab karena orang Arab lebih dulu datang dan sekaligus mempengaruhi bahasa Indonesia dari pada orang dari bahasa Inggris. Oleh karena itu dia konsisten menggunakan kata falsafat, bukan filsafat. Buku-bukunya mengenai filsafat ditulis dengan falsafat, seperti falsafat agama, dan falsafat dan mistisisme dalam Islam.
Jadi menurut buku ini penggunaan kata filsafat tidak benar karena bukan berasal dari bahasa Arab, karena yang dibenarkan oleh Harun Nasution berasal dari bahasa Arab yaitu falsafah.
b.      Tujuan filsafat ilmu
1.      Mendalami unsur-unsur pokok ilmu, sehingga secara menyeluruh kita dapat memahami sumber, hakikatdan tujuan ilmu
2.      Memahami sejarah pertumbuhan, perkembangan dan kemajuan ilmu diberbagai bidang, sehingga kita mendapat gambaran tentang proses ilmu kontemporer secara historis
3.      Menjadi pedoman bagi para dosen dan para mahasiswa dalam mendalami studi di perguruan tinggi, terutama untuk membedakan persoalan yang ilmiah dan nonilmiah
4.      Mendorong pada calon ilmuwan dan iluman untuk konsisten dalam mendalami ilmu dan mengembangkannya
5.      Mempertegas bahwa dalam persoalan sumber dan tujuan antara ilmu dan agama tidak ada pertentangan.

sumber :


Tidak ada komentar:

Posting Komentar